Bogor atau disebut juga kota hujan memiliki banyak sekali keindahan alam yang bisa di nikmati para pecinta travelling dan kurang pas rasanya kalau datang ke Bogor tidak menikmati obyek-obyek wisata diantaranya : Istana Bogor, Kebun Raya Bogor, Taman Safari, Puncak dan masih banyak lagi.
1. Istana Bogor
|
Istana Bogor |
Istana Bogor memiliki luas areal 28 Ha, didirikan pada tahun 1745 oleh Gubernur Jenderal Hindia Belanda bernama Baron Gustaf Willem Van Imhof. Letaknya berada di tengah-tengah kota Bogor. Istana Bogor sampai dengan sekarang kadang-kadang masih digunakan untuk acara kenegaraan. Istana Bogor juga dibuka untuk umum pada Hari Jadi Kota Bogor, 3 Juni setiap tahunnya. Tapi, Anda harus mendaftar dulu di Kantor Disbudpar Bogor. Di Istana Bogor, Anda bisa melihat ratusan rusa yang hidup di tamannya, juga patung-patung cantik yang menghiasi pekarangan sekitarnya. Bila tak mau repot mengurusi persyaratan masuk Istana, Anda bisa puas melihatnya dari luar, dari arah Jalan Juanda ataupun dari dalam Kebun Raya Bogor.
2. Kebun Raya Bogor
|
Kebun Raya Bogor |
Kebun Raya Bogor didirikan pada tahun 1817 dengan luas areal 87 Ha atas prakarsa Prof. Dr. Reinwadt, seorang ahli botani dari Jerman. Koleksi di Kebun Raya Bogor terdiri dari tanaman tropis dengan jenis tanaman lebih dari 20.000 tanaman yang tergolong dalam 6.000 spesies. Berlokasi di Jl. Ir. H. Juanda No. 13 Telp. (0251) 311362. Kebun Raya Bogor tak hanya mempunyai bunga bangkai saja. Di sana terdapat sebuah 'taman rahasia' yang belum diketahui oleh banyak orang. Taman itu memiliki lambang Garuda Pancasila jika Anda lihat dari langit. Mau tahu? Taman Bhineka itu disebut juga Taman Garuda, letaknya dekat dengan tempat koleksi anggrek. Masih penasaran segera berwisata ke Kebun Raya Bogor.
3. Taman Safari
|
Taman Safari |
Taman Safari Indonesia adalah tempat wisata keluarga yang berwawasan lingkungan dan berorientasi habitat satwa pada alam bebas. Taman Safari Indonesia I berlokasi di Desa Cibeureum Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat atau yang lebih dikenal dengan kawasan Puncak. merupakan wahana rekreasi yang cukup menarik untuk dikunjungi. Banyak obyek menarik yang terdapat di kawasan yang banyak mengkoleksi beragam jenis binatang ini, di antaranya, safari park, taman burung, animal education show, prmates & reptiles, babby zoo, kincir raksasa, gajah dan kuda tunggang, safari trek, caravan & hotel dan wild-wild west. Untuk wahana yang disebut terakhir ini, merupakan wahana yang menarik untuk di saksikan. Pertunjukannya dilakukan di dalam arena yang disetting ala koboi, dengan atraksi koboi yang memukau. Pertunjukan ini dapat disaksikan secara gratis setiap hari, selama lebih kurang 15 menit. Selain wahana tersebut, ada lagi wahana menarik lainnya, seperti di baby zoo, di wahana ini Anda bisa berfoto bersama dengan harimau putih, macan tutul, orang utan dan lain-lain.
4. Puncak
|
Puncak |
Puncak adalah wisata pegunungan yang termasuk ke dalam wilayah Kabupaten Bogor dan Kabupaten Cianjur. Daerah ini sudah sangat terkenal baik bagi wisatawan domestik maupun wisatawan mancanegara. Daerah ini dikenal sebagai tempat peristirahatan penduduk kota Jakarta dan sebagai daerah perkebunan teh yang dibangun oleh pemerintah kolonial Belanda yang kini merupakan Perkebunan Teh milik PT Perkebunan Nusantara VIII Gunung Mas. Di daerah Puncak juga terdapat berbagai tempat wisata menarik diantaranya Kebun Bunga, dan terdapat sebuah Masjid yang indah dengan arsitektur yang khas dan sederhana yaitu Masjid Atta'awun. Di daerah ini juga terdapat banyak sekali villa-villa dan hotel yang dimiliki oleh warga sekitar untuk tempat beristirahatnya pengunjung.
5. The Jungle Bogor Waterpark
|
The Jungle |
Ada sebuah water adventure atau tempat wisata air yang menawarkan aneka permainan seru yang dapat dinikmati bersama anggota keluarga. Namanya adalah The Jungle, yang terletak di perumahan Bogor Nirwana Residence (BNR) di kota Bogor. Dinamakan The Jungle, karena nuansa yang ingin diciptakan adalah seperti kembali ke alam, bahkan seakan-akan berada di tengah hutan. Disini kita dapat bersantai, bermain dan sekaligus sebagai sarana edukasi. Untuk mencapai The Jungle, kita hanya perlu mencari lokasi perumahan Bogor Nirwana Residence yang terletak di Jl Dreded - Bondongan (Jl. Pahlawan) Bogor. Sesampai di kawasan perumahan, Anda tinggal mengikuti papan petunjuk arah sampai ke lokasi The Jungle. Sangat disarankan untuk datang di luar weekend (Sabtu/Minggu) atau hari libur, karena tempat ini akan luar biasa padat pada hari tersebut, dan akhirnya Anda hanya melihat lautan manusia ketimbang lautan air. Selain tempat duduk yang tersedia terbatas, Anda pun akan tidak nyaman dalam menikmati wahana yang ada.
6. Taman Wisata Matahari
|
Taman Wisata Matahari |
Taman Wisata Matahari berlokasi di Jalan Raya Puncak Bogor, kita dapat masuk ke Taman Wisata Matahari melalui dua jalan alternatif, yaitu melalui jalan masuk menuju kawasan wisata Curug Cilember dan melalui samping Rumah Makan Jago Rasa yang berada di sebelah kiri dari arah Ciawi menuju Puncak. Tempat wisata Matahari dengan luas sekitar 30 hektar menawarkan suasana wisata pegunungan yang meyegarkan dengan menyediakan fasilitas wisata untuk keluarga yang dapat dikatakan lengkap, mulai dari Villa, Kolam Renang, Wisata Air, ATV, Flying Fox, Taman Bermain Anak-Anak, dsb. Taman Wisata Matahari menyediakan fasilitas wisata mulai dari; Villa, Kolam Renang, Wisata Air, Paddle Boat, Mini Boat, Bumper Boat, Mobil dan Motor Safari, ATV Off Road, Arena Bermain anak, komidi putar, Wisata Sungai, Paket Outbond, Flying Fox dan Belanja di Super Bazzar. Semua fasilitas ini dapat dinikmati dengan harga yang cukup terjangkau mulai dari Rp. 3000 untuk wisata air sampai dengan Rp. 15.000,- untuk Flying Fox. Beberapa arena wisata yang dapat dikatakan unik dan jarang terdapat di arena wisata lainnya antara lain: Flying Fox, ATV of f road, Becak-becak-an untuk anak-anak (ukuran kecil), Bumper Boat (Semacam Bombom car tapi di air).
7. Curug Cilember
|
Curug Cilember |
Curug Cilember berlokasi di daerah Bogor. Tepatnya berada di Desa Jogjogan Keca-matan Cisarua, 20 Km dari Bogor. Bila me-ngendarai mobil dari Jakarta bisa ditempuh dalam waktu 1,5 jam. Banyak yang belum mengetahui keberadaan dan keindahan dari Curug Cilember ini. Padahal Curug Cilember mempunyai daya tarik tersendiri, dengan kesejukan alamnya yang terasa segar dan alami. Begitu mendekati area wana wisata Curug Cilember, Anda sudah bisa merasakan nuansa kesejukan dan kesegaran, diiringi gemericik air laksana musik nan merdu, ditambah pula dengan panorama alam yang begitu indah.
8. Curug Nangka
|
Curug Nangka |
Curug Nangka lokasinya berjarak + 15 km dari jantung Kota Bogor, berada pada ketinggian + 750 mdpl, dan letaknya ber-dekatan dengan wana wisata bumi perke-mahan Sukamantri. Panorama disekitar curug ini masih sangat alami dan segar. Suara gemericik air menambah sejuknya suasana. Sangat menarik sekali untuk dikunjungi.
9. Situ Gede
|
Situ Gede |
Situ Gede berada di Desa Situ Gede, Kecamatan Kota Bogor Barat, atau dekat dengan Lembaga Penelitian Hutan Tropis (CIFOR). Kawasan Situ Gede meru-pakan kawasan yang masih bersuasana alam pedesaan atau perkampungan. Air danau yang membentang lebar dengan latar hutan yang rindang, membuat tempat tersebut sangat berpotensi sebagai obyek wisata alam.
10. The Highland Park Resort
|
The Highland Park Resort |
The Highland Park Resort terletak di kawasan Ciapus Curug Nangka, Kampung Sinarwangi Sukajadi Kecamatan Taman Sari. Merupakan bangunan tenda khas Mongolia yang pertama di Indonesia dan satu-satunya di Asia Tenggara dengan pemandangan yang eksotik mengarah langsung pada Gunung Salak. Kombinasi suasana alam yang sejuk serta asri dengan sentuhan desain interior yang unik menjadikan The Highland Park Resort sebagai resort bintang lima yang mewah di tengah alam pegunungan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar